Kunker Danpusterad, Ungkapkan Bangga Letjen Teguh Di Kodim 1619

0
406

REPORTASEBALI, TABANAN – Danrem 163/Wira Satya Brigfjen TNI Agus M. Latif Mendampingi Komandan Pusat Teritorial TNI AD (Danpusterad) Letjen TNI Teguh Muji Angkasa beserta Rombongan dalam Rangka Kunjungan Kerja Puldata Organik Sarpras Satkowil Di Kodim 1619/Tabanan TA 2023 yang di sambut oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, dan Forkopimda beserta Perwira Staf, Danramil dan jajaran Kodim 1619/Tabanan kurang lebih 150 Orang bertempat di MaKodim 1619/Tabanan Jl. Katamso No.2, Delod Peken, Kec. Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali.(13/4/2023).

Komandan Pusat Teritorial TNI AD (Danpusterad) Letjen TNI Teguh Muji Angkasa beserta Rombongan tiba di Makodim 1619/Tabanan, di Sambut Oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Riza Taufiq Hasan beserta Forkopinda dan dilanjutkan dengan pengalungan Selendang / pemakaian Udeng serta Pemberian Ucapan Selamat Datang Oleh Perwira beserta Jajaran Kodim 1619/Tabanan. Setelah itu melaksanakan photo bersama dan melaksanakan transit di Lobby Kodim 1619/Tabanan dengan Menyaksikan Pemutaran Video Profil Kodim 1619/Tabanan.

Dalam Sambutannya Danrem 163/WSA Brijen TNI Agus M. Latif mengucapkan Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas Rahmat dan karunianya kita dapat berkumpul di Kodim 1619/Tabanan yang kita banggakan ini dalam keadaan Sehat Walafiat dalam rangka kunjungan kerja Komandan Pusat Teritorial AD di Kodim 1619/Tabanan. Agar kita bersama dapat mendengarkan pengarahan dari Komandan Pusat Teritorial Angkata Darat.

Dalam arahanya Komandan Pusat Teritorial TNI AD menyampaikan kepada Para Babinsa serta seluruh anggota agar selalu membantu kesulitan Rakyat di wilayahnya, Kuatkan kemajuan untuk membantu Masyarakat sekitar yang ada di sekelilingnya, Berpikir Optimis, berpikir maju senantiasa kita mampu berbuat yang terbaik.

Mantan Pangdam XVII/Cenderawasih ini menyempatkan tanya jawab dengan anggota Kodim 1619/Tabanan seputaran tugas tanggung jawab yang wajib dilaksanakan. “Apapun yang kalian kerjakan untuk Masyarakat harus diawali dengan kemauan dari diri sendiri terlebih dahulu, dan bekerja dengan Ikhlas. Yakinlah Tuhan akan bersama kita untuk merebut Rakyat di sekeliling kita”.

Baca Juga :   Puluhan Warga Pejeng Kangin Gianyar Terpapar Covid-19, Waka Polda Bali Cek Langsung ke Lokasi

“Apapun pencapaian kalian selama ini saya Ucapkan terimakasih dan saya Bangga karena bisa bergabung dengan Bapak-Bapak didepan saya ini, Jangan lupa Teritorial adalah Senjata Utama kita, gunakanlah dengan baik, jadilah Prajurit yang dicintai Rakyat dengn mempedomani 8 Wajib TNI, Sapta Marga dan Sumpah Prajurit”ungkap Jenderal Bintang Tiga itu.

Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 163 / WSA, Direktur Pusat Informasi Teritorial Pusterad (Brigjen TNI Agus Prasetyo Ari Wibowo), Kasi Intel Korem 163/WSA, Kasi Ter Korem 163 / WSA, Dandim 1619/Tabanan (Letkol Inf Riza Taufiq Hasan), Bupati Tabanan di wakili Kepala Kesbangpol Tabanan ( I Wayan Sarba S.sos.M.Si.), Kapolres Tabanan Diwakili Kapolsek Kota Tabanan ( Kompol I Nyoman Wiranata S.H.), Kajari Tabanan Di wakili Kasi Pidum ( I Nengah Ardika S.H.), Para Perwira Staf Danramil dan Jajaran Kodim 1619/ Tabanan, Babinsa dan PNS Kodim 1619/Tabanan.(Red/Penrem163).