DENPASAR, REPORTASE BALI– Keluarga Besar Amegelu Guard Bali menggelar aksi kemanusiaan dengan aksi belarasa dan berbagi kasih di Rumah Singgah Kebaikan dan Yayasan Meci Angi Bali pada Minggu (16/2/2025). Ketua Keluarga Besar Amegelu Guard Bali Ferdi Dhosa mengatakan, berbagai kasih dan belarasa ini menjadi spirit utama ikatan persaudaraan dan kebersamaan dari seluruh anggota yang ada di Bali. “Semua anggota yang kami sudah berjumlah lebih dari 100 orang di Bali sepakat untuk mengggelar aksi kemanusiaan, Aksi Bela Rasa dan Berbagi Kasih. Aksi ini mengusung tema ”Jangan Pernah Merasa Sendirian Karena Kami Semua Adalah Keluarga” ini didorong oleh rasa kemanusiaan yang tinggi untuk saling berbagi,” ujarnya saat dihubungi Senin (17/2/2025).
Ia menambahkan, dalam semangat kepedulian dan solidaritas, Keluarga Besar Amegelu Guard Bali, merasa ikut bertanggung jawab dalam berbagai persoalan sosial di Bali dengan segala kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh setiap anggota. Dengan semangat yang sama ini, seluruh anggota sepakat gelar aksi bela rasa dan berbagi kasih di Rumah Singgah Kebaikan dan Yayasan Meci Angi Bali. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan bantuan kepada saudara-saudara yang membutuhkan.
Acara ini dihadiri oleh perwakilan anggota dan pengurus Keluarga Amegelu Guard Bali yang berjumlah 65 orang. Tidak semua anggota dilibatkan karena beberapa pertimbangan dan pekerjaan yang harus dijalankan. Pertama, para anggota Keluarga Amegelu Guard Bali berkunjung ke Rumah Singah Kebaikan yang di dalamnya ada pengurus dan berbagai kelurga dari NTT yang datang di Bali untuk melaksanakn pengobatan yang dibantu oleh Rumah Singah Kebaikan.
Dalam suasana penuh kehangatan, Keluaga Besar Amegelu Bali, berbagi berbagai bantuan berupa kebutuhan pokok, perlengkapan sehari-hari, serta dukungan emosional kepada para penghuni rumah singgah. Setelah itu langsung bergerak ke Yayasan Meci Angi Bali dengan misi yang sama.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen anak-anak rantau di Bali yang tergabung dalam Keluarga Amegelu Guard Bali dalam membantu sesama dan mempererat tali persaudaraan. “Kami ingin menunjukkan bahwa kebersamaan dan kepedulian adalah nilai yang harus terus kita jaga. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan semangat bagi saudara-saudara kita di Rumah Singgah Kebaikan dan Yayasan Meci Angi,” ujarnya.
Pengurus Rumah Singgah Kebaikan mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. “Dukungan seperti ini sangat berarti bagi kami. Semoga kebaikan yang telah diberikan dibalas dengan keberkahan bagi seluruh anggota Amegelu Guard Bali,” kata salah satu pengurus yayasan.
Setelah itu Keluarga Besar Amegelu Guard Bali juga berkunjung di Rumah Singah Meci angi Bali yang lokasinya berdampingan dengan Rumah Singah Kebaikan. Dalam suasana penuh kehangatan, Keluaga Besar Amegelu Bali, lagi-lagi berbagi berbagai bantuan berupa kebutuhan pokok, perlengkapan sehari-hari, serta dukungan emosional kepada para penghuni rumah singgah yang sedang datang dari NTB ke Bali untuk melaksankan Pengobatan di rumah sakit. Tujuannya sama yakni
membantu sesama dan mempererat tali persaudaraan. “Kami ingin menunjukkan bahwa kebersamaan dan kepedulian adalah nilai yang harus terus kita jaga. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan semangat bagi saudara-saudara kita di Rumah Singgah Kebaikan dan Yayasan Meci Angi,” ujarnya.
Salah satu Pengurus Rumah Singgah Meci Angi Bali mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. “Dukungan ini sangat berarti bagi kami terutama bagi keluarga besar NTB yang datang jauh-jauh untuk pengobatan. Semoga kebaikan yang telah diberikan dibalas dengan keberkahan bagi seluruh anggota Amegelu Guard Bali,” kata salah satu pengurusnya. Kegiatan ini diakhiri dengan doa bersama dan harapan agar semangat berbagi kasih terus terjaga di tengah masyarakat. Dengan adanya kegiatan sosial semacam ini, diharapkan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk turut serta dalam aksi-aksi kemanusiaan demi menciptakan lingkungan yang lebih peduli dan harmonis.