Kodam IX/Udayana menggelar upacara peringatan Hari Juang Kartika ke 73 tahun 2018 di Lapangan Gor Prajaraksaka Kepaon, Sabtu 15 Desember 2018.
Upacara peringatan ini merupakan puncak rangkain peringatan, yang sebelumnya diisi dengan kegiatan bakti sosial.
Dalam upacara peringatan tersebut Pangdam Benny Susianto menyampaikan bahwa Hari Juang Kartika merupakan simbol kemanunggalan TNI bersama rakyat.
“momentum ini untuk mengingatkan kembali kepada kita semua, khususnya kami di angkatan darat bahwa perjuangan bangsa ini tidak dilakukan sendiri oleh angkatan bersenjata namun dilakukan bersama dengan rakyat,” ucap Pangdam.
Sebagaimana halnya saat merebut kemerdekaan, Pangdam mengatakan dalam mempertahankan, membangun dan mengisi kemerdekaan-pun TNI harus tetap bersama-sama dengan rakyat.
Untuk itu peringatan Hari Juang ini mengangkat tema “Angkatan Darat Mengabdi dan Membangun Bersama Rakyat”.
“Semangat masyarakat Ambarawa dalam melawan kolonialisme. Perjuangan kemanungggalan TNI bersama rakyat ini mendorong pengabdian kita dalam mengadapi perubahan yang semakin dinamis,” terang Pangdam.
Sebelumnya, rangkaian dari peringatan Hari Juang Kartika ini, Kodam IX/Udayana menyelenggarakan Bakti sosial dan Karya Bakti, diantaranya; Kerja Bakti membersihkan lingkungan pura Lempuyang di Karangasem, dan turut membangun kembali rumah tidak layak huni milik veteran.
Pembagunan rumah itu dilakukan di beberapa wilayah kesatuan Kodam IX/Udayana, diantaranya di Bali sebanyak 19 unit rumah, di NTB 20 rumah, dan di NTT sebanyak 3 unit.
Pembangunan rumah bagi veteran ini merupakan bagian dari apresiasi dan penghargaan yang diberikan kepada para veteran yang telah berjasa dalam berjuang untuk kemerdekaan bangsa Indonesia. (Day)