DENPASAR, REPORTASEBALI.ID – Bali kini tak hanya dikenal sebagai destinasi wisata budaya dan alam, tetapi juga mulai diproyeksikan sebagai magnet wisata belanja gadget premium. Hal ini ditandai dengan pembukaan iBox Apple Premium Partner (APP) stand-alone pertama di Asia Tenggara yang berlokasi di Jalan Teuku Umar, Denpasar, Jumat (26/9/2025).
Gerai ini berbeda dari outlet iBox lain karena berdiri di luar pusat perbelanjaan. Konsepnya mengusung ritel modern tanpa mesin kasir fisik, di mana seluruh layanan dilakukan langsung oleh staf terlatih. Pelanggan juga dapat mengikuti kegiatan iBox Experience Day yang digelar rutin untuk mengenal lebih jauh produk-produk Apple bersama Apple Certified Trainer.
CEO Erajaya Digital, Joy Wahjudi, mengatakan bahwa ekspansi ini bukan sekadar menambah jumlah toko, tetapi juga memperkuat posisi Bali sebagai hub teknologi dan wisata belanja. “Kami ingin menjadikan Bali sebagai destinasi belanja perangkat premium yang setara dengan kota besar lainnya, dengan layanan yang nyaman dan akses lebih mudah,” ujarnya.
Selain menyasar konsumen individu, iBox APP Teuku Umar juga membuka ruang bagi pelaku usaha kecil menengah (UKM) untuk berkonsultasi mengenai pemanfaatan ekosistem Apple. Dukungan mencakup perangkat keras, perangkat lunak, hingga solusi pembiayaan.
Yang tak kalah penting, gerai ini mendukung program Tax Refund for Tourists, sehingga wisatawan mancanegara yang berbelanja produk Apple di Bali dapat memperoleh pengembalian PPN. Fasilitas ini diharapkan menambah daya tarik Bali sebagai destinasi wisata belanja di kawasan regional.
Hingga September 2025, iBox telah memiliki 185 gerai di seluruh Indonesia, dan pembukaan gerai baru di Denpasar ini sekaligus menjadi bagian dari perayaan 20 tahun iBox di Indonesia.