REPORTASEBALI.COM – Berawal dari Buka Pesanan Sop Iga Online Kini Bisa Buka Warung
Jika berwisata atau liburan ke Denpasar, Bali, ingin mencicipi masakan Sop Iga mampir saja di ‘Sop Iga Ayuk In’ yang beralamat di kawasan Sidakarya, Perempatan Benoa, Jalan Suwung Kendal No. 11 Denpasar.
Racikan Sop Iga Ayuk In, ini rasanya sangat melayu. Bisnis kuliner ini mulai dirintis oleh Sasha. Kebetulan, Sasha punya resep jitu dalam meracik sop iga.
Hasrat yang tinggi, tidak membuat Sasha menengadahkan tangan meminta modal besar dengan segala fasilitasnya. Ibu satu anak ini cukup menjajakan sop iga lewat online.
“Awalnya saya menjajakan secara online,” jelas ibu satu anak ini
Bagi Sasha, begitu sapaan akrabya, penjualan secara online sangat efektif, termasuk biaya promo dan menaikkan branding. Belum lagi informasi yang disajikan menembus ruang dan waktu.
“Jadi costnya sangat ringan, hanya rajin menshare saja,” ungkapnya.
Lalu, istri Pramugara Garuda ini meminta komentar dari pembeli serta masukan dari pemesan atau konsumennya.
“Kita harus interaktif dengan pemesan,” jelasnya.
Hasilnya tidak main-main. Ada saja yang memesan di seantero Kota Denpasar dan Kabupaten Badung.
“Wah, senangnya bukan main,” ungkapnya lagi.
Kata perempuan berkulit kuning langsat ini, menu yang disajikan bukan hanya untuk selera Indonesia, tapi dikemas sesuai selera.
“Itu rahasia mama,” jelasnya.
Akhirnya, lewat online, tanpa sadar terbentuk komunitas penggemar sop iganya. Di sinilah lagi-lagi peluang tidak disia-siakan.
Setelah diskusi disepakati membuat gerai. Tempat yang dipilih kawasan Sidakarya, dekat perempatan Benoa. Tepatnya Jalan Suwung Kendal 11, Den Pasar, Bali. “Hari Sabtu kita sudah launching,” ungkapnya. (dyu)