REPORTASEBALI.COM – Calon Gubernur nomor urut 1, Wayan Koster didapuk membuka Lomba Mancing Air Deras yang dilaksanakan di Tukad Bindu Banjar Abiannangka Kaja, Desa Pakraman Kesiman Petilan, Denpasar Timur.
Koster sendiri memiliki komitmen tinggi dalam melestarikan dan memelihara air dan sumbernya. Kedepan, hal itu akan ia atur dalam Peraturan Daerah (Perda) agar sungai di Bali bersih.
“Tidak hanya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mencuci, minum, memasak dan keperluan pertanian, tetapi juga bisa untuk menunjang jalannya upakara. Karena air bisa digunakan sebagai tirta suci dalam upakara yang sakral. Supaya sungainya hidup terus. Kan, sudah banyak sungainya yang mati. Kedepan kita akan merevitalisasi dan menghidupkan kembali sungai,” katanya.
Lomba mancing itu diikuti ratusan mancing mania di Kota Denpasar itu. Menurutnya, lomba mancing seperti ini amat sesuai dengan program kerjanya yang dibingkai dalam konsep ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’.
Koster mengungkapkan, kegiatan mancing itu bagian dari pelaksanaan visi-misi dan konsep Nangun Sat Kethi Loka Bali, salah satunya memelihara sumber air mulai dari gunung, sungai dari hulu hingga ke hilir. Selain menjalankan hobi memancing, program ini juga telah melakukan pelestarian lingkungan dan menjaga sungai.
“Tentu kita ingin agar ke depan sungai di Bali ini airnya bagus, mengalir terus dan bersih. Kedepan ini yang akan kami jaga sungai di Bali dari hulu ke hilir,” ujar Koster.
Tokoh masyarakat Banjar Abiannangka Kaja, Made Sudarsana merasa optimistis Wayan Koster yang berpasangan dengan Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati meraih suara maksimal di Kota Denpasar.
“Di sini selalu merah, PDI Perjuangan. Terima kasih atas kedatangan Bapak Wayan Koster. Saya optimis Bapak memenangkan konstestasi Pilgub Bali 27 Juni 2018,” ujar Suardana, Minggu 15 April 2018.
Hadir pada kesempatan itu Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, IGN Jaya Negara, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, I Gusti Agung Rai Wirajaya, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Denpasar sekaligus Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Denpasar PAC dan Ranting se-Denpasar Timur. (*)