REPORTASEBALI.COM – Perhelatan Pekan Olahraga Angkatan Darat (Porad) di Magelang, Jawa Tengah, telah usai. Kontingen Kodam IX/Udayana yang diterjunkan dalam event itu berhasil meraih peringkat keenam atau juara harapan ketiga.
Kedatangan kontingen Porad di Makodam IX/Udayana disambut oleh Brigjen TNI Kasuri mewakili Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Benny Susianto.
Dalam amanat yang dibacakan Kasdam, Pangdam Udayana memberikan apresiasi tinggi atas keberhasilan kontingen Porad yang kali ini berhasil meraih peringkat ke 6 dari 17 peserta.
“Keberhasilan ini hendaknya dapat dijadikan sebagai cambuk untuk memacu semangat dan lebih giat berlatih sehingga nantinya dapat meraih prestasi yang lebih baik lagi,” jelas Benny Susianto.
Total jumlah medali yang diraih sebanyak 10 yakni, 3 emas yang direbut dari cabor atletik, 4 perak dari disumbangkan dari lari 400 meter putra, Karate Komite Perorangan Putra 70 Kg, Renang 100 m Putri dan Tenis Tunggal Putra Pama. Sedangkan 3 perunggu dari cabang voli Putra, karate komite perorangan putra kelas 60 kg dan karate komite perorangan putra kelas 75 Kg.
Selain medali, para atlet juga menerima uang pembinaan sebesar Rp 75 juta.
“Prestasi ini jadi kebanggaan Kodam IX/Udayana, sekaligus sebagai bukti bahwa Kodam IX/Udayana mampu berprestasi dan patut diperhitungkan oleh Kotama lain dijajaran TNI Angkatan Darat,” jelas Pangdam Benny Susianto. (dyu)